Apa yang kamu tau dari aloe vera gel? Sepertinya bahan alami yang berasal dari tanaman lidah buaya ini mulai populer lagi ya. Padahal setahu saya, aloe vera gel sudah digunakan sebagai bahan alami kesehatan tubuh dan kecantikan dari jaman nenek moyang, lho! Selain untuk kesehatan tubuh, berikut beberapa manfaat aloe vera gel untuk kecantikan. Diantaranya bisa menyembuhkan jerawat, mencerahkan dan melembabkan wajah, memudarkan flek hitam, memperbaiki kondisi wajah yang terpapar langsung oleh sinar matahari atau terbakar, meredakan kemerahan pada wajah dan melembabkan rambut, bahkan mencegah timbulnya ketombe pada rambut.
Kamu pasti udah tahu sama produk yang satu ini, yadong yakan? Yup, produk ini digadang-gadang mempunyai banyak manfaat dari ujung kepala, sampai ujung kaki. Apa itu? Betul banget, Namanya aloe vera shooting gel 92%! Kali ini saya ingin menuliskan tentang manfaat, sekaligus beberapa cara lain dalam mengaplikasikan produk ini di wajah kamu. Tentunya berdasarkan pengalaman pribadi saya. Tapi gapapa ya kalo saya review dulu sekilas tentang produk ini, mungkin diantara kamu masih ada yang belum tahu.
Jadi, aloe vera shooting gel 92% dari nature republic, merupakan produk kecantikan dari korea selatan. Produk ini cukup digemari oleh banyak wanita karena punya manfaat dan fungsi cukup banyak. Bukan hanya untuk wajah, produk ini bisa di gunakan untuk bagian tubuh yang lain, diantaranya:
- -Sebagai pelembab dan sleeping mask
- -Sebagai primer, pelembab yang digunakan sebelum menggunakan make up
- -Bisa diaplikasikan setelah mencukur bulu wajah
- -Melembabkan rambut dan mencegah timbulnya ketombe
- -Bisa digunakan sebagai eye mask
- -Memperbaiki kuku yang rusak
- -Pelembab untuk seluruh tubuh
- -Memberikan efek relax pada wajah
Aloe vera shooting gel 92%, mempunyai kemasan yang cukup besar (300 gram), dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp. 100.000 – 150.000. Sekarang kamu sudah bisa beli produk ini di tenant nature republic langsung yang ada di mall kota kasablanka (kokas). Bisa juga membeli melalui aplikasi jual beli online terpercaya. Tidak heran kan kalau produk ini banyak diidolakan oleh wanita segala usia, yang peduli akan kesehatan dan kecantikan kulit.
Berikut sudah saya paparkan secara singkat, apa saja manfaat dan cara mengaplikasikan produk ini, berdasarkan klaim yang sumbernya dari nature republic sendiri. Sekarang saya mau menulis tentang cara lain menggunakan produk ini pada bagian wajah dan bekerja di wajah saya. Check this out!
Manfaat Nature Republic, Aloe Vera Shooting Gel 92% -Sebagai Masker Wajah
Produk ini bisa digunakan sebagai bahan pelengkap untuk melarutkan masker wajah, lho! Caranya cukup tuangkan aloe vera shooting gel di wadah, lalu tuangkan masker bubuk. Antara lain, masker bengkoang, makser spirulina dan lainnya. Setelah itu aduk secara merata menggunakan kuas masker wajah yang sudah disiapkan. Bagusnya, ketika menggunakan aloe vera gel untuk membuat masker wajah, tekstur masker akan lebih kental dan mudah untuk diaplikasikan keseluruh wajah kamu dan tidak lengket sama sekali.
Manfaat Nature Republic, Aloe Vera Shooting Gel 92% -Sebagai Pembersih Wajah
Setelah saya bereksperimen dengan produk ini, ternyata nature republic – aloe vera shooting gel 92% juga punya manfaat sebagai membersih wajah. Coba deh gunakan aloe vera shooting gel 92%, untuk membersihkan sisa-sisa makeup di wajah kamu. Caranya mudah banget, setelah kamu aplikasikan produk ini secara merata di wajah kamu. Sekalian pijat wajah kamu dengan lembut, lalu angkat semua gel yang ada di wajah kamu dengan kapas.
Namun, ketika kamu ingin membersihkan sisa makeup yang cukup tebal dan beberapa produk make up yang kamu pakai, merupakan water proof makeup. Tahap pertama yang biasa saya lakukan adalah menggunakan petroleum jelly dari vaselline terlebih dahulu, kenapa tuh? Iya, walaupun vaselline klaim produk ini sebagai pelembab, tetapi ternyata produk ini bagus banget untuk membersihkan water proof make up di wajah, baik maskara, eyeliner, pensil alis dan lisptick.
Caranya aplikasikan produk vaseline ke seluruh wajah dan pijat dengan lembut, lalu angkat kotoran dengan kapas. Tahap kedua baru gunakan aloe vera shooting gel 92% untuk membersihkan sisa make up dan mengangkat semua minyak yang ada pada wajah. Hebatnya, saat menggunakan dua produk ini (petroleum jelly dan aloe vera shooting gel) untuk membersihkan make up, kamu nggak perlu cuci muka pake sabun lagi. Cukup bilas dengan air dan wajah kamu sudah bersih dan lembab. Besok pagi setelah bangun tidur, wajah terlihat lebih cerah alami,
Manfaat Nature Republic, Aloe Vera Shooting Gel 92% -Sebagai Setting Spray/Gel
Manfaat aloe vera shooting gel yang lain adalah sebagai setting spray. Lho setting spray kan dari air ya? Iya sih hehe. Maksudnya, aloe vera shooting gel dari nature republic juga bisa berperan sebagai setting makeup berupa gel. Pemakaian ini punya tujuan agar makeup lebih tahan lama dan terlihat bersatu sama kulit wajah.
Caranya mudah banget, cukup dengan aplikasikan produk ini setelah menggunakan foundation, diamkan sampai mengering, baru deh pake bedak tabur yang ringan. Bisa dipakai juga setelah mengaplikasikan foundation dan bedak tabur.
Tips dari saya untuk pemilik kulit sensitif, berjerawat, apalagi oily kamu bisa gunakan foundation dengan kandungan oil free dan water based. Yaudah, segitu aja sharing manfaat nature republic aloe vera menurut pengalaman pribadi saya. Semoga bermanfaat!